Resep sambal goreng terasi , Hallo … nih saya bagiin resep sambal bikinan sendiri . Biar dirumah bisa makan enak dengan sambal goreng .
Sambal goreng terasi ini , lebih tahan lama daripada sambal mentah yah kokitens, karena terdapat proses penggorengan. Sambal goreng ini sangat cocok digunakan untuk makanan gorengan . seperti Ayam goreng , tempe goreng , tempe penyet or bahkan ikan goreng. Yuk langsung ke resep sambal goreng yaaahh…
Bahan yang di haluskan
– 3 siung bawang merah
– 2 siung bawang putih
– 3 buah kemiri shangrai
– 1/2 buah tomat
– 7 buah cabai merah kriting
– 4 buah cabai rawit
– 1sdm gula merah sisir
– 1 sdt terasi bakar
– 1/2 sdt garam
– 1/4 sdt gula pasir
– 2 sdm minyak untuk menggoreng
Bahan lainnya
– 1 sdm air jeruk nipis
– 3 lmbr daun salam
– 2lmbr daun jeruk
– 1 batang serai
– 1 cm lengkuas , keprek
Caranya
– Goreng bumbu yang dihaluskan dengan bumbu lainnya sampai harum dan layu , kecuali air jeruk nipis
– Setelah harum dan rata , masukkan air jeruk nipis . Aduk rata … amngkat . masukkan dalam cobek kembali
Tips
– gunakan terasi yang mantap yaahh, rasanya (bisa lihat review nya di Terasi cap tanjung – Rekomenden product )
– cobain yah setelah di ulek
selamat mencoba
Lihat resep sambel iga penyet , buat makanan khusus penyetan yaahh…