Hallo , ketemu lagi di dapuryuli yaaahhh…nga bosen kan masak tiap hari ? setiap hari nga harus dengan menu baru lho .. Menu lama bisa di ulang bahkan bisa menghasilkan karya masakan baru dari resep-resep yang lama. Maybe enaknya memasak itu yah , asal tahu rasa bumbu dan bisa memadukannya menjadi satu – setiap hari bisa menghasilkan karya masakan yang baru . Dibandingkan dengan buat kue dan sejenisnya , memasak lebih gampang dari buat kue. huahua…
Kali ini , dapuryuli mau memperkenalkan karya masakan baru nih yaitu Oseng taoge paprika. Asal usulnya simple , hanya karena dirumah ada bahan apa yah dioseng aja. Gampang dan rasanya yummy lhoo.. mao coba ???
Sebelum ke resep , kokiten sudah tau belum namanya paprika? paprica atau bell paper ini adalah varietas terong-terongan yang mempunyai rasa manis dan pedas. Pedasnya tidak seperti cabe yah , kokiten . Pedasnya itu hanya seperti perasa pedas, seperti merica. Paprika banyak warna jenisnya ; ada yang merah , kuning , dan hijau bahkan ungu. Biasanya Sayuran jenis ini banyak digunakan di daerah italy untuk membuat pizza, isian roti atau tumisan daging. Nah, kandungan didalamnya ada vitamin C dan antioksidan sehingga baik untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh.
Resep masakan Oseng taoge paprika
Bahan
- 100 gr taoge ( biasa beli dipasar 2000 )
- 1/4 paprika merah , potong-potong
- 1/4 paprika kuning , potong – potong
- 2 buah telor, kocok lepas
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap ikan
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt merica
- 2 cabai merah iris serong
- 20-50 gr daging ayam, potong kecil-kecil
- 1/2 sdt minyak wijen
- 1 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang , iris serong
cara membuat
- Tumis bawang putih sampai harum
- Masukkan cabai merah dan paprika , aduk rata sampai harum
- Masukkan daging ayam , aduk rata
- Masukkan telor ,biarkan sebentar lalu orak-arik
- Masukkan saus tiram , kecap ikan dan minyak wijen
- Masukkan taoge , aduk rata sebentar
- Masukkan daun bawang , aduk sebentar
- Angkat , sajikan hangat